Lawang (MTsN 3 Malang) – 22 Maret 2024, Sehubungan dengan Festival Ramadhan Asyik bersama menteri Agama Kolaborasi Sejuta Cinta bersinergi dengan Baznas-LAZ telah menjadi potret kepedulian Kementerian Agama bil khusus kabupaten Malang untuk menerapkan syariat Islam.
Dalam sambutannya Kankemenag Kab Malang Drs. H. Sahid, M.Ag bahwa santunan dhuafa dan yatim tahun ini dikemas serentak se-Indonesia oleh Menteri Agama RI, menyampaikan terima kasih kepada seluruh stakeholder. Zakat tidak boleh berjalan sendiri, tapi bagaimana pengelolaan zakat ini gimana kita membangun tanggungjawab untuk memberikan dampak positif yang tepat kepada orang yang tepat. Berkumpul nya kita Disini untuk membangun atau mempercepat penyampaian zakat ini. Saya berterima kasih kepada stekholder acara festival ramadhan ini. Jumlah penerima zakat-santunan kurang lebih 720 serta pendamping di antaranya siswa madrasah.
Dikemas serentak sekaligus dengan buka bersama seperti ini kami sangat setuju, karena ada nilai kebersamaan dan silaturahmi. Terlebih, semua pejabat di lingkungan kantorkami juga bisa merasakan ikut berbuka bersama mereka.
Bagian sambutan wakil menteri agama Kita harus bersyukur karena baru saja menyelesaikan konstetasi nasional, Alhamdulillah berjalan dengan lancar aman tertib. Mencapai Indonesia emas 2025 yang akan datang.
Kamad MTsN 3 Malang Drs. Hj. Warsi, M.Pd telah turut serta membantu dengan 15 siswa yang membutuhkan santunan untuk di dampingi ke kemenag kab malang. Acara dimulai jam 15.00 wib dan berakhir 18.00 wib. Semangat berbagi warnai cinta kasih dalam menjalankan bulan Ramadhan.
Secara khusus, disampaikan, kegiatan ini diharapkan juga memberi keteladanan sekaligus penguatan atas kewajiban umat Islam yang mampu, untuk mengeluarkan zakat harta bendanya bagi fakir miskin dan yatim.